Kaos adalah satu jenis pakaian yang banyak digunakan masyarakat untuk kegiatan sehari-harinya. Hal ini tentu disebabkan rasa nyaman yang diberikan ketika menggunakan kaos tersebut. Bentuknya yang sederhana membuat pemakaian menjadi lebih mudah dan simple. Kemudian dengan sirkulasi udara yang lancar, membuat pemakaiannya sangat cocok digunakan didaerah tropis seperti Indonesia. Sehingga tidak heran jika saat ini banyak ditemukan jasa pembuatan kaos di Jogja.
Jogja memang terbilang salah satu kota dengan potensi yang tinggi untuk berbisnis kaos. Karena selain banyak turis yang datang baik lokal maupun mancanegara, juga banyak mahasiswa yang datang untuk melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi. Hal ini tentu dapat menjadi salah satu target pasar untuk penjualan kaos. Terutama untuk kaos dengan desain kekinian yang mengikuti trend yang ada.
Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Bekerja Sama Dengan Jasa Pembuatan Kaos di Jogja
Jasa pembuatan kaos tentunya sebuah tempat yang akan menyediakan pelayanan yang siap untuk memproduksi kaos yang diinginkan. Nah untuk mendapatkan hasil yang sesuai dengan keinginan tentunya tidaklah mudah. Harus dilakukan oleh sebuah jasa yang sudah berpengalaman dan tentunya profesional. Sehingga mereka akan lebih mudah untuk mengerti apa yang diinginkan oleh pelanggan. Berikut ini beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum bekerja sama dengan jasa pembuatan kaos di Jogja, yaitu:
1. Bahan yang akan digunakan
Menentukan bahan yang akan digunakan sangatlah penting untuk diperhatikan sebelum menjalin kerjasama dengan jasa pembuatan kaos di Jogja. Karena bagaimanapun faktor utama yang menentukan sebuah kaos nyaman digunakan atau tidak adalah bahannya. Sehingga pilih bahan terbaik untuk pembuatan kaos yang memiliki karakteristik lembut, adem serta mampu menyerap keringat dengan baik. Sebagai referensi bahan yang baik dapat dilihat pada kaos yang sering menggunakan bahan cotton combed. Namun bisa juga menggunakan bahan lain sesuai dengan kebutuhan dan keinginan.
2. Sablon
Hal kedua yang juga tidak kalah penting untuk diperhatikan yaitu penggunaan sablon untuk mencetak desain. Karena tidak sebuah jenis sablon dapat digunakan pada semua jenis bahan kaos yang akan digunakan. Kemudian kualitas setiap tinta pun juga berbeda, begitu juga dengan karakteristiknya. Sehingga pastikan hal ini sebelum bekerja sama dengan pihak pembuatan kaos. Karena jika pihak jasa tidak menyediakan sablon yang diinginkan bisa segera pindah ke tempat yang lain. Atau bisa juga dengan penggunaan bahan sablon yang berbeda.
3. Kapasitas dari jasa pembuatan kaos
Selanjutnya dilihat dari kapasitas yang dimiliki oleh tempat pembuatan kaos di Jogja. Dengan kapasitas yang besar tentunya mereka memiliki kecepatan produksi yang tinggi. Sehingga akan lebih cepat dan on time dalam menyelesaikan pesanan. Sehingga dapat diandalkan ketika waktu yang dimiliki sangat terbatas. Selain itu dari segi kualitas pun akan lebih terjaga. Karena mereka memang memiliki kapasitas yang mumpuni.
4. Persiapkan desain dengan sebaik mungkin
Kemudian persiapkan desain dengan sebaik mungkin, sehingga ketika akan naik ke produksi tidak ada perubahan. Dan semua akan berjalan dengan lancar. Atau ketika masih bingung atau merasa kurang dengan desain yang dimiliki bisa dengan konsultasi kepada pihak jasa pembuatan kaos di Jogja. Karena bagaimanapun dengan pengalaman lebih banyak, mereka lebih paham dengan desain kaos yang baik.
5. Pastikan memilih jasa yang berpengalaman dan profesional
Dan sebelum menjalin kerjasama jangan lupa untuk memastikan bahwa tempat tersebut telah berpengalaman dan juga memiliki pelayanan yang profesional. Supaya semua dapat berjalan dengan lancar dan komunikasi dapat berjalan dengan baik. Karena biasa pihak jasa pembuatan kaos yang profesional akan memiliki pelayanan yang baik dan mudah untuk berkomunikasi. Sehingga pengawasan atau pemantauan proses pembuatan kaos dapat dilakukan dengan lebih mudah.
Itu beberapa hal penting yang harus sangat diperhatikan sebelum memulai untuk bekerja sama dengan pihak pembuatan kaos. Kenapa sangat penting? Karena tanpa persiapan yang matang maka langkah selanjutnya bisa saja lebih susah dan ribet.
Rekomendasi Tempat Pembuatan Kaos di Jogja
Dalam memilih jasa pembuatan kaos tentunya tidak dapat dilakukan secara sembarangan. Karena akan sangat merugikan, jika sudah membayar mahal namun hasilnya mengecewakan. Untuk itu penting untuk melakukan persiapan yang matang, serta memilih jasa yang dapat dipercaya. Mungkin saat ini sudah banyak tempat yang menawarkan jasanya melalui media online, baik melalui website atau media sosial yang ada. Hal ini tentunya akan mempermudah pencarian, karena tidak memakan banyak waktu, biaya dan juga tenaga.
Namun dalam melakukan sebuah pencarian tentunya harus memiliki landasan penilaian. Supaya tidak bingung bagaimana menentukan yang terbaik. Baik secara online maupun offline, tentunya dapat dinilai baik dari segi pelayanan, jaminan, kualitas dan juga harga yang ditawarkan. Mungkin jika pencarian secara offline dapat melakukan penilaian secara langsung. Namun jika secara online tentunya lebih sulit, namun dapat dengan meminta sampel terlebih dahulu untuk mendapatkan gambaran kualitas dan juga hasil akhir. Kemudian bisa juga dengan mengunjungi alamatnya untuk melihat proses secara langsung.
Pencarian secara online maupun offline tentunya sangat sulit jika tanpa pengalaman sama sekali. Dari situ dibutuhkan yang namanya rekomendasi, baik dari orang terdekat, teman atau bisa juga saudara. Selain rekomendasi terbaik, juga akan mendapatkan testimoni yang lebih jelas, jujur tanpa ada yang ditambah-tambahkan.
Sekarang ini rekomendasi terbaik ketika mencari tempat pembuatan kaos di Jogja yang paket komplit yaitu di PT Amanah Garment. Sebuah jasa konveksi yang siap untuk memproduksi berbagai pakaian terutama kaos. Dengan harga yang terjangkau tanpa mengesampingkan kualitas dari setiap produk selalu dapat menjadi andalan dalam pembuatan kaos. Tersedia banyak pilihan bahan kain dan sablon terbaik yang nantinya akan diproses menggunakan mesin press sehingga hasilnya akan lebih maksimal dan juga awet.
Berikut ini beberapa alasan kenapa harus memiliki Amanah Garment dalam pembuatan kaos, yaitu:
-
Tim profesional dan ahli
Setiap proses produksi dilakukan oleh tim yang sudah berpengalaman dan menggunakan mesin yang modern serta canggih. Sehingga hasilnya akan lebih maksimal dan sesuai dengan permintaan customer.
-
Garansi produksi
Kemudian terdapat jaminan produksi supaya kualitas selalu terjaga hingga sampai ke tangan customer. Garansi yang diberikan berupa pengembalian sejumlah uang sejumlah uang sesuai dengan kesepakatan. Atau bisa juga dengan revisi produk hingga benar-benar sesuai dengan keinginan customer.
-
Cepat dan on time
Dengan kapasitas hingga 20.000 pcs per bulan untuk produk distro, tentunya akan menjamin pesanan lebih cepat selesai dan on time. Sehingga dapat diandalkan ketika waktu yang dimiliki sangat terbatas.
-
Quantity Unit Control (QUC)
Selain menjamin kualitas dengan adanya garansi, setiap produk akan melalui QUC yang ketat dan maksimal untuk memisahkan produk cacat. Kemudian akan diberikan steam uap, pewangi dan packing 0.5 mm berstandarisasi rapi sebelum dikirim ke tangan customer.
-
Bonus pemesanan
Sebagai jasa pembuatan kaos di Jogja pilihan, terdapat bonus untuk quantity pemesanan tertentu. Sangat menguntungkan bukan?