Kaos polo menjadi model lain yang juga banyak diminati oleh banyak orang. Dimana kaos polo polos Jogja tidak hanya untuk pemakaian sehari-hari saja. Tetapi juga bisa dipakai untuk kepentingan lain, misalnya seragam komunitas. Model kaos polo ini memberikan kesan sedikit lebih formal dibandingkan dengan kaos oblong pada umumnya.
Untuk kaos polo ini memiliki kerah yang dapat diatur sesuai keinginan. Selain itu juga dilengkapi dengan 2-3 kancing di bagian depan, bahkan ada yang ditambahkan kantong bagian kiri dan bordir. Detail yang dimiliki oleh kaos polo pun juga terbilang lebih banyak daripada kaos lainnya.
Bagian-Bagian dari Kaos Polo
Seperti yang sudah dijelaskan sedikit, bahwa kaos polo mempunyai detail-detail lebih banyak dibandingkan dengan kaos pada umumnya. Tentunya bagian-bagian ini harus dipenuhi oleh tempat bikin kaos polo Jogja agar hasilnya lebih maksimal. Berikut beberapa bagian-bagian dari kaos polo yang harus ada.
- Collar (Kerah). Merupakan bagian penting dari kaos polo, dimana letaknya dibagian atas. Untuk bagian ini terbuat dari rajutan kain dan nantinya dijahit pada bagian lubang atas. Kerah kaos polo sangat bervariasi dari warna senada bahan kain. Agar kerah tidak bergeser ditambahkan semacam pita dijahit horizontal di bawah kerah.
- Placket & Buttons. Letaknya ada di bagian depan dengan bentuk memanjang vertikal dan bisa digunakan sebagai patokan kancing serta lubang kancing.
- Cuffs (Manset). Adalah bahan kain yang ada di bagian ujung lengan kaos polo. Manset ini dipasangkan ini dari rajutan bahan kain elastis. Dengan begitu ketika dipakai bisa meregang atau tampak body fit.
- Side Vent. Untuk bagian ini merupakan belahan di bagian bawah samping kaos. Biasanya beberapa merek kaos polo memiliki desain seperti ini untuk digunakan para atlet. Adanya side vent ini dimaksudkan untuk memberikan sirkulasi udara.
- Extended Tail. Adalah istilah yang digunakan menyebutkan bagian belakang dari kaos polo. Dimana dibuat lebih panjang dibandingkan dari bagian depan.
- Hem. Terakhir ada hem yang letaknya di bawah kaos polo. Biasanya dibuat menggunakan dua jahitan rantai saling mengunci, sehingga efek finishing lebih rapi dan kuat.
4 Jenis Bahan Kain Membuat Kaos Polo
Ketika ingin memesan kaos polo polos Jogja memastikan pemilihan jenis bahan kain yang digunakan adalah hal penting. Ini dimaksudkan agar kaos polo yang dihasilkan benar-benar nyaman ketika dikenakan. Berikut ini ada beberapa jenis bahan kain yang biasa dipakai untuk membuat kaos polo.
1. Lacoste Pique
Termasuk ke dalam jenis bahan kain yang memiliki tekstur berpori-pori. Namun serat penyusun kain cenderung lebih rapat, lembut dan lemas dibandingkan dengan jenis lacoste lainnya. Kemampuan dalam menyerap keringat bahan kain ini pun sangat baik. Namun dari segi harga memang lebih mahal daripada lacoste CVC dan PE.
2. Lacoste CVC
Kemudian ada bahan bikin kaos polo Jogja berupa lacoste CVC yang dibuat dari campuran cotton dan polyester. Dengan campuran ini maka bisa menghasilkan sifat yang baik dan mempunyai daya serap tinggi. Tidak hanya itu saja, dari segi kekuatannya pun juga tinggi sehingga bisa tahan lama.
Untuk jenis bahan kain satu ini mempunyai tingkat susut pola lebih kecil dibandingkan dengan bahan katun. Kelebihan yang diberikan oleh bahan kain ini lembut dan halus, sehingga nyaman ketika dikenakan. Selain itu juga memiliki kemampuan daya serap baik, sehingga tetap adem meskipun cuaca panas.
3. Lacoste PE
Selanjutnya ada bahan lacoste PE yang juga ada campuran polyester. Untuk bahan kain ini tekstur dan pori-pori yang dimilikinya lebih besar daripada lacoste cotton pique dan CVC. Untuk jenis bahan kain ini cukup bagus kualitasnya untuk membuat kaos polo. Dimana biasanya digunakan untuk membuat kaos polo promosi atau pesanan massal.
Dikarenakan lacoste PE ini cenderung tipis dan kurang bisa menyerap keringat, namun bukan berarti tidak nyaman ketika dipakai. Campuran polyester pada bahan lacoste ini pun membuatnya tidak mudah menyusut dan harganya pun juga cukup terjangkau.
4. Cotton Combed
Nyatanya kaos polo polos Jogja tidak hanya bisa dibuat dari bahan lacoste saja. Tetapi juga bisa dibuat dari bahan katun combed yang kualitasnya tidak kalah baik. Bahan cotton combed sendiri dibuat dari 100% kapas alami dan memiliki tekstur halus serta lembut. Dengan begitu ketika dipakai akan terasa nyaman.
Juga bahan kain ini memiliki kemampuan menyerap keringat yang baik, sehingga akan tetap nyaman selama musim panas. Untuk bahan cotton combed ini memiliki beberapa gramasi seperti 20s, 24s, dan 30s. Mengenai harganya pun terbilang terjangkau dan tidak akan membuat kantong jebol.
Tips Lain Memesan Kaos Polo
Tidak hanya mempertimbangkan dengan baik pemilihan bahan bikin kaos polo Jogja saja. Namun konsumen juga harus membuat pertimbangan-pertimbangan lainnya. Ini dimaksudkan agar konsumen bisa mendapatkan hasil produksi kaos polo yang benar-benar tepat dan sesuai dengan keinginan. Berikut ada beberapa hal penting yang harus dipertimbangkan dengan baik saat memesan kaos polo.
- Tujuan Pemesanan. Sebagai langkah pertama pastikan untuk mengetahui tujuan pemesanannya untuk apa. Apakah kaos polo yang dipesan akan digunakan untuk seragam komunitas, seragam kerja, media promosi, atau yang lainnya. Dalam hal ini harus berhati-hati agar bisa menentukan hal lainnya dengan lebih mudah.
- Memilih Jenis Kain. Langkah selanjutnya yang harus dipertimbangkan adalah pemilihan bahan agar nyaman ketika dikenakan. Jika memilih bahan kain berkualitas, bukan tidak mungkin harga produksinya jadi lebih mahal. Namun pastinya akan puas dengan hasil yang diberikan oleh tempat produksi.
- Mempertimbangkan Ukuran. Konsumen juga harus mempertimbangkan dengan baik ukuran kaos polo polos Jogja yang akan dipesan. Sebab tidak semua orang memiliki ukuran yang sama, apalagi jika kaos polo ini digunakan untuk seragam komunitas. Usahakan untuk menanyakan kepada pemakainya terlebih dahulu sebelum memesan kaos polo.
- Membuat Desain. Selanjutnya adalah dari segi pembuatan desain juga harus dipastikan sudah sesuai dengan kebutuhan pemakaian. Apabila tidak bisa membuat desain sendiri, maka bisa meminta bantuan tempat produksi atau jasa desain lainnya.
- Mempertimbangkan Jumlah Pesanan. Jangan lupa untuk mempertimbangkan dengan baik jumlah pesanan kaos polo. Sebab jumlah pesanan ini akan berdampak pada harga produksi nantinya, semakin banyak jumlah bikin kaos polo Jogja maka harganya pun akan jadi lebih mahal. Juga pastikan untuk memesan kaos polo sesuai dengan kebutuhan pemakaian saja.
- Memilih Tempat Produksi. Hal terakhir yang harus dipertimbangkan dengan baik adalah pemilihan tempat produksi kaos polo itu sendiri. Meskipun ada banyak tempat produksi yang memberikan penawaran harga murah, namun bukan berarti bisa memilih begitu saja. Akan lebih baik jika memeprtimbangkan ulang agar tidak salah pilih.
Demikianlah pembahasan mengenai kaos polo polos Jogja, jenis bahan kain produksi, sampai tips dalam pemesanannya. Selalu pastikan untuk mempertimbangkan hal-hal dengan baik terlebih dahulu agar bisa mendapatkan hasil sesuai dengan keinginan.