Untuk menemukan vendor sablon Jogja saat ini bukan hal sulit. Hal ini tidak lain dikarenakan bisnis ini sudah semakin menjamur untuk membantu konsumen yang membutuhkannya. Sablon menjadi salah satu aplikasi cetak desain yang banyak diminati karena memberikan hasil seperti aslinya. Selain itu ada banyak macam tinta yang bisa digunakan.
Biasanya sablon digunakan untuk mencetak desain pada topi, koas, tote bag, goodie bag, dan lainnya. Pada awalnya sablon ini hanya digunakan di kalangan tertentu, namun karena zaman yang berkembang. Sablon mulai dikenal di berbagai belahan negara dan bisa digunakan untuk mencetak desain kecil dan besar.
8 Jenis Sablon Terbaik untuk Cetak Desain
Untuk konsumen yang ingin melakukan pemesan sablon untuk kaos, topi, dan lainnya tentunya harus membuat pertimbangan terbaik. Jangan sampai ada hal yang membuat tidak puas dan berakhir dengan kekecewaan. Mengenai jenis sablon yang bisa digunakan untuk membuat desain di antaranya sebagai berikut.
1. Rubber
Merupakan jenis sablon yang paling banyak dipilih karena memiliki harga cukup terjangkau. Tidak hanya harganya saja yang terjangkau, tetapi ada juga kelebihan-kelebihan lain dari sablon satu ini. Di antaranya adalah sifatnya elastis dan mudah ditemukan di tempat sablon Jogja.
Hanya saja sablon rubber ini memiliki kekurangan, yakni tidak bisa di setrika dan terkena panas langsung. Sebab akan membuat hasil sablon jadi mengkerut dan produk jadi kurang menarik. Juga bisa membuat hasil cetak desain tersebut mengelupas.
2. Plastisol
Banyak vendor sablon Jogja yang menyediakan jenis sablon ini untuk mencetak desain pada kaos. Sablon plastisol ini bahkan dikenal sebagai standar mencetak pada kaos distro secara internasional. Kelebihan yang ditawarkan oleh sablon ini adalah mampu mencetak dot atau raster super kecil serta memiliki daya tahan baik.
Hanya saja sablon plastisol ini tidak bisa kering sendiri, sehingga membutuhkan alat untuk mengeringkannya. Selain itu dari segi harga produksi pun cukup mahal. Meskipun begitu masih banyak tempat sablon yang menyediakan sablon ini untuk menjadi pilihan konsumen.
3. Pigmen
Kemudian ada sablon pigmen dimana tintanya bisa meresap ke dalam kain. Namun sayangnya jenis sablon ini hanya bisa digunakan pada bahan kain warna terang. Jika digunakan pada bahan kain gelap, maka sablon akan kalah dari warna serat kain. Dimana warna dari sablon pigmen tersebut tidak akan muncul.
Untuk warna yang dihasilkan dari sablon inipun cenderung rata dan solid dibandingkan dengan sablon lain. Cukup banyak tempat sablon Jogja yang menyediakan sablon pigmen untuk mencetak desain. Biasanya sablon ini bisa digunakan untuk mencetak desain yang besar dan lebar.
4. Superwhite
Selanjutnya ada sablon superwhite yang mirip dengan pigmen, dimana dapat menembus serat kain. Tinta sablon ini sifatnya lebih transparan dan bisa digunakan pada kain warna gelap. Varian dari sablon ini sendiri ada dua, yakni tinta putih dan color.
Ciri khas dari sablon ini adalah warnanya akan memudar, sehingga cocok digunakan untuk membuat desain vintage. Cukup banyak vendor sablon Jogja yang bisa menyediakan tinta sablon superwhite untuk memenuhi permintaan konsumen.
5. Glow in the Dark
Jenis sablon ini memiliki ciri khas unik, yakni dapat menyala ketika ada di ruangan yang gelap. Hal ini dikarenakan campuran fosfor di dalamnya, diketahui bahwa fosfor ini dapat menyerap cahaya dan memancarkan kembali. Tinta sablon ini pun ada dua jenis, yaitu green glowing dan orange glowing.
Sampai saat ini masih cukup banyak tempat sablon Jogja yang menyediakan sablon ini untuk memenuhi permintaan konsumen. Awalnya sablon satu ini sering digunakan untuk mencetak desain pada kaos distro. Dimana kaos distro dengan sablon glow in the dark dulu sempat trend dan banyak dicari.
6. Discharge
Sering disebut sebagai sablon cabut warna, hal ini dikarenakan tinta yang dipakai dapat mengubah warna kain. Contohnya, kaos yang akan disablon warna hitam dan tinta discharge yang digunakan putih. Setelah di sablon, maka kaos tersebut akan berubah menjadi warna putih.
Tinta sablon ini menggunakan dibuat dari tinta superwhite dan bubuk atau binder khusus. Dimana bubuk yang dipakai diformulasikan untuk menghentikan zat warna pada kain alami. Sayangnya tidak semua kain bisa di sablon menggunakan tinta unik satu ini.
7. Beludru
Lalu ada sablon beludru atau flocking atau embos yang masih setia di vendor sablon Jogja sampai saat ini. Hasil dari sablon ini adalah desainnya bisa 3D atau timbul. Untuk prosesnya sendiri adalah dengan menambahkan kertas atau taburan bubuk pada lem flocking atau pasta mengikuti desain.
Efek timbul yang dihasilkannya sendiri antara 1-20 mm. Untuk pengerjaannya sendiri membutuhkan mesin heat press agar lebih cepat kering. Dengan begitu konsumen tidak perlu menunggu lama tentunya.
8. DTG (Direct to Garment)
Terakhir ada sablon DTG yang bisa dikatakan paling terkenal saat ini. Proses menyablon sendiri bisa langsung di atas produk yang sudah jadi, misalnya kaos. Cara kerja penyablonan ini mirip ketika print kertas. Akan tetapi tidak banyak tempat sablon Jogja yang menyediakan sablon ini dikarenakan mesinnya mahal.
Akan tetapi sablon ini memiliki kelebihan seperti dapat mencetak desain sesuai aslinya. Bisa digunakan untuk menyablon dalam jumlah banyak, misalnya kaos komunitas, kaos partai dan masih banyak lainnya. Juga cocok untuk orang yang tidak ingin memiliki kaos dengan desain sama dengan lainnya.
Cari Tempat Sablon Terbaik? Amanah Garment Solusinya!
Demikianlah beberapa jenis sablon yang umum disediakan vendor sablon Jogja untuk dipilih oleh konsumen. Untuk konsumen yang ingin melakukan pemesanan produk sablon tetapi belum menemukan tempat produksi terbaik. Pilihan tepat jika bekerja sama dengan Amanah Garment dan dapatkan berbagai keuntungan berikut ini.
- Harga Terjangkau. Dari segi harga yang ditawarkan oleh Amanah Garment pun terjangkau, sehingga konsumen tidak perlu mengeluarkan anggaran dalam jumlah besar. Selain itu konsumen akan mendapatkan bonus pesanan untuk quantity order tertentu.
- Pelayanan Ramah. Konsumen akan mendapatkan pelayanan terbaik dan akan dibantu jelaskan sebaik mungkin. Dengan begitu konsumen akan merasa nyaman selama melakukan konsultasi.
- Tim Ahli & Profesional. Semua proses produksi pesanan konsumen dikerjakan oleh tim yang sudah ahli dan berpengalaman. Hal ini memungkinkan hasil produksinya benar-benar berkualitas dan sesuai permintaan konsumen.
- Quality Unit Control. Hasil produksi di Amanah Garment akan dicek terlebih dahulu sebelum dikirimkan ke konsumen. Dimana sisa benang jahit akan dibersihkan, disetrika, diberi pewangi, dan dikemas dengan baik.
- Cetak Desain. Amanah Garment memberikan pilihan cetak desain menggunakan sablon dan bordir. Dimana proses cetak desain ini hanya menggunakan bahan terbaik dan dikerjakan oleh orang berpengalaman.
- Bergaransi. Kelebihan lain yang ditawarkan oleh Amanah Garment adalah adanya garansi berupa pengembalian sejumlah uang atau revisi produk. Tentu hal ini akan membuat konsumen jadi lebih nyaman dengan adanya tanggung jawab jika ada produk tidak sesuai keinginan.