Tahapan Pembuatan Kaos di Surabaya yang Menghasilkan Kualitas Terbaik

pembuatan kaos di surabaya, kaos murah di surabaya

Seperti yang sudah diketahui bersama bahwa kaos merupakan salah satu pakaian terbaik. Dikarenakan modelnya yang beragam dan kenyamanannya membuat banyak orang tertarik memiliki usaha kaos murah di Surabaya untuk memenuhi kebutuhan konsumennya. Apalagi kaos-kaos ini bisa dijual dengan harga yang cukup terjangkau kantong anak muda sampai orang dewasa.

Seiring dengan perkembangan zaman, kaos mulai dikenal oleh banyak orang dari seluruh dunia dan dijadikan salah satu pakaian andalan. Ini tidak lain karena memiliki model simpel dan tentunya kenyamanan ketika dipakai. Oleh sebab itulah mulai dari anak-anak sampai orang dewasa menyukai pakaian satu ini.

8 Tahapan Membuat Kaos yang Perlu Diketahui

Untuk membuat kaos, pihak tempat produksi akan melewati cukup banyak langkah-langkah terlebih dahulu. Mulai dari memilih jenis bahan kain sampai mengecek hasil produksi apakah ada cacat atau tidak. Agar lebih mudah memahaminya, berikut ini ada tahapan-tahapan yang dilalui untuk membuat kaos sesuai permintaan konsumen.

1. Memilih Bahan Kain

Langkah pertama dalam pembuatan kaos di Surabaya adalah memilih jenis bahan kain yang digunakan untuk produksi. Kenyamanan kaos terletak dari jenis bahan kain yang dipilih. Jika memilih bahan kain yang tepat dan berkualitas, tentunya akan nyaman serta awet untuk pemakaian jangka waktu lama.

Pemilihan bahan kain ini tentunya diserahkan sepenuhnya kepada konsumen. Dimana biasanya juga disesuaikan dengan kebutuhan pemakaian untuk apa. Jika kaos tersebut digunakan untuk media promosi, biasanya akan memakai kain polyester atau hyget. Tetapi jika dipakai untuk dijual biasanya akan menggunakan cotton combed karena kelebihannya.

2. Membuat Pola

Jika sudah memilih jenis bahan kain maka langkah selanjutnya adalah membuat pola. Pembuatan pola kaos murah di Surabaya ini tentunya sudah disesuaikan dengan pesanan konsumen. Misalnya konsumen ingin membuat kaos oblong, maka dibuatlah pola kaos tersebut. 

Proses pembuatan pola ini tentunya hanya dilakukan oleh tenaga yang sudah berpengalaman. Apabila sampai salah pola maka akan berdampak pada hasil produksinya nantinya. Sebab sebelum dijahit, pola-pola yang sudah digambar di atas kain akan dipotong.

3. Membuat Desain

Jika pola sudah dikerjakan, maka saatnya menerima desain dari klien. Bagi klien yang bisa membuat desain sendiri, maka tidak masalah untuk langsung menyerahkannya. Berbeda dengan konsumen yang tidak bisa membuat desain sendiri, biasanya meminta pihak tempat produksi untuk membuatkannya.

Dalam hal ini konsumen nantinya harus memberitahukan hal-hal yang harus masuk ke dalam desain. Misalnya logo, nama produk, atau lainnya. Ini dimaksudkan agar designer bisa membuat dengan cepat dan sesuai dengan permintaan konsumen tentunya. Juga untuk menghindari revisi-revisi yang tidak perlu.

4. Memotong Bahan Kain

Setelah itu bahan kain pembuatan kaos di Surabaya akan dipotong menggunakan mesin agar prosesnya lebih cepat. Saat ini banyak tempat produksi kaos yang sudah menggunakan mesin potong karena dinilai lebih praktis dibandingkan memotong manual. Kelebihan mesin potong ini adalah bisa memotong secara melingkar.

Selain itu mesin satu ini juga bisa memotong bahan kain dalam jumlah banyak sekaligus. Hal ini tentunya membuat proses pemotongan jadi lebih cepat selesai dan bisa langsung masuk ke tahap yang selanjutnya. Sebab membuat kaos masih ada tahapan-tahapan lainnya.

5. Mencetak Desain

Apabila proses memotong bahan kain kaos murah di Surabaya sudah selesai dikerjakan maka dilanjutkan dengan mencetak desain. Dalam hal ini konsumen tetap memiliki peranan penting untuk memilih cetak desain sablon atau bordir. Jika menggunakan bordir maka akan masuk ke mesin-mesin bordir.

Tetapi jika menggunakan sablon, maka akan masuk ke tempat sablon. Dimana setelah disablon, kaos harus dikeringkan terlebih dahulu baru bisa dilanjutkan ke tahap berikutnya. Umumnya tempat-tempat produksi menyediakan berbagai jenis tinta sablon yang dapat dipilih sendiri oleh konsumen.

6. Menjahit Pola Kaos

Saat pola kaos yang disablon atau dibordir sudah selesai, maka masuk ke tahap menjahit. Dalam pembuatan kaos di Surabaya ada beberapa mesin jahit yang digunakan. Di antaranya mesin jahit cepat, mesin jahit dua rantai, sampai mesin obras. Jika dilihat baik-baik, kaos yang beredar di pasaran memiliki beragam jahitan bukan?

Untuk proses menjahit kaos ini tentunya hanya dikerjakan oleh tenaga ahli dan berpengalaman saja. Dengan begitu hasil produksinya bisa benar-benar rapi dan membuat konsumen puas. Yang mana bisa membuat konsumen tersebut kembali melakukan pemesanan lagi karena sesuai permintaan.

7. Mengecek Hasil Produksi

Apabila proses menjahit kaos murah di Surabaya sudah selesai, maka akan dilakukan pengecekan terlebih dahulu atau QUC. Ini dilakukan agar hanya kaos kualitas terbaik saja yang dikirimkan ke konsumen. Untuk proses pengecekan barang ini akan dilakukan setrika uap agar produk jadi lebih rapi.

Selain itu, jika ada benang-benang yang terlihat akan dipotong agar jadi lebih rapi. Dengan begitu konsumen hanya akan mendapatkan kaos dengan kualitas terbaik dan memuaskan tentunya.

8. Mengirim ke Konsumen

Tahapan terakhir dalam pembuatan kaos di Surabaya adalah mengirimkan ke konsumen. Sebelum dikirimkan ke konsumen, kaos-kaos ini akan dimasukkan ke dalam wadah terlebih dahulu. Untuk wadahnya sendiri tergantung dari pihak tempat produksi. Apakah menggunakan plastik ziplock atau plastik isolasi lainnya.

Setelah semua kaos dimasukkan ke dalam wadah, maka akan dikemas lagi agar memudahkan dikirim ke ekspedisi. Namun konsumen juga bisa mengambil sendiri ke lokasi tempat produksi jika dekat tentunya dan memiliki waktu luang.

Cari Tempat Buat Kaos Terbaik? Amanah Garment Solusinya!

Demikianlah pembahasan mengenai tahapan membuat kaos murah di Surabaya dari awal sampai akhir. Bagi yang ingin membuat kaos untuk berbagai kebutuhan, tetapi belum menemukan tempat produksi terbaik. Maka tidak perlu kebingungan lagi, karena Amanah Garment menjadi pilihan paling tepat dan bisa mendapatkan keuntungan berikut ini.

  • Harga Terjangkau. Dari segi harga yang ditawarkan oleh Amanah Garment pun terjangkau, sehingga konsumen tidak perlu mengeluarkan anggaran dalam jumlah besar. Selain itu konsumen akan mendapatkan bonus pesanan untuk quantity order tertentu.
  • Pelayanan Ramah. Konsumen akan mendapatkan pelayanan terbaik dan akan dibantu jelaskan sebaik mungkin. Dengan begitu konsumen akan merasa nyaman selama melakukan konsultasi.
  • Tim Ahli & Profesional. Semua proses produksi pesanan konsumen dikerjakan oleh tim yang sudah ahli dan berpengalaman. Hal ini memungkinkan hasil produksinya benar-benar berkualitas dan sesuai permintaan konsumen.
  • Quality Unit Control. Hasil produksi di Amanah Garment akan dicek terlebih dahulu sebelum dikirimkan ke konsumen. Dimana sisa benang jahit akan dibersihkan, disetrika, diberi pewangi, dan dikemas dengan baik.
  • Cetak Desain. Amanah Garment memberikan pilihan cetak desain menggunakan sablon dan bordir. Dimana proses cetak desain ini hanya menggunakan bahan terbaik dan dikerjakan oleh orang berpengalaman.
  • Bergaransi. Kelebihan lain yang ditawarkan oleh Amanah Garment adalah adanya garansi berupa pengembalian sejumlah uang atau revisi produk. Tentu hal ini akan membuat konsumen jadi lebih nyaman dengan adanya tanggung jawab jika ada produk tidak sesuai keinginan.