Kenali Jenis-Jenis Tinta Sablon yang Tersedia di Konveksi Sablon Terdekat

konveksi-sablon-terdekat

Tertarik untuk membuat kaos sablon dengan desain sendiri? Sekarang sudah semakin mudah dengan adanya konveksi. Berbagai jenis kaos sablon bisa dikerjakan sesuai dengan keinginan pemesan. Namun perlu diketahui bahwa ada beberapa jenis sablon kaos yang digunakan untuk membuat kaos sablon. Untuk bisa mendapatkan hasil sablon yang maksimal. Akan lebih baiknya untuk mengetahui jenis-jenis tinta sablon yang disediakan konveksi sablon terdekat.

Inilah Berbagai Jenis Sablon Kaos Terbaik yang Biasa Tersedia di Pabrik Konveksi

Jenis sablon kaos yang ada saat ini sudah semakin bermacam-macam. Ada sablon yang mahal ada yang murah, ada yang tahan lama dan ada juga yang perawatannya harus lebih hati-hati. Nah, untuk yang bingung mau memilih sablon jenis apa. Di bawah ini akan dijelaskan berbagai jenis sablon kaos berkualitas terbaik yang bisa dijadikan sebagai rekomendasi. Berikut penjelasannya mengenai jenis sablon kaos berkualitas, seperti:

1. Sablon High Density

Jenis sablon yang saat ini memiliki keunikan dibandingkan dengan sablon kaos pada umumnya. Sablon ini memiliki bentuk 2 dimensi sehingga gambar, tulisan dan juga logo yang di sablon menggunakan jenis sablon ini timbul keluar. Bahan dasar sablon tersebut adalah bahan plastisol. Keunggulan sablon ini adalah kualitas gambar, logo dan juga tulisan sangat mulus serta rapat. 

Karena kepadatan sablon nya sangat tinggi membuat sablon tersebut unggul hasilnya. Jenis sablon ini juga tahan lama atau awet. Akan tetapi, sablon ini juga memiliki keuntungan antara lain tidak bisa digunakan untuk gambar, tulisan dan logo yang memiliki banyak warna serta sablonannya tidak boleh disetrika. Karena nantinya akan merusak hasil sablon tersebut.

2. Sablon Kaos Polyflex

Sablon kaos yang satu ini termasuk dalam jenis sablon baru. Bahan sablon Polyflex mirip dengan sticker. Jadi sablon akan di press langsung ke kaos dengan alat khusus. Bahan sablon yang satu ini sering digunakan di jersey olahraga, kaos dan jaket. Nah, kelebihan dari sablon tersebut diantaranya tintanya awet dan sablon nya elastis.

 Sehingga bisa dipastikan bahwa hasil sablon nya awet, proses pengerjaan cepat, warna sablon tidak akan mudah pudar dan keakuratan sablon sangat tinggi. Sablon jenis ini juga memiliki kekurangan seperti pilihan warnanya masih sedikit, tidak bisa warna gradasi dan perawatannya harus hati-hati. Sebab sablon ini tidak boleh disetrika.

3. Sablon Kaos Rubber

Sesuai dengan namanya, jenis sablon yang satu ini sangat elastis seperti karet. Sebenarnya sablon ini sudah sangat populer di Indonesia. Bahkan banyak digunakan selain sablon plastisol. Ada banyak kaos distro yang menggunakan sablon jenis rubber. Bahan dasar dari sablon ini adalah air atau biasa disebut dengan water based. Artinya tinta sablon rubber tersebut bisa diolah menggunakan air. 

Nah, kelebihan dari sablon rubber ini adalah relatif awet. Sebab keelastisan nya, harganya murah, sablon cepat kering dan perawatannya mudah. Akan tetapi sablon kaos yang satu ini dalam jangka waktu lama bisa muncul retakan. Jadi harus dirawat dengan baik supaya hasil sablon nya tidak mudah retak bahkan rusak.

4. Sablon Kaos DTG (direct to garment)

Nah, untuk jenis sablon yang satu ini termasuk dalam sablon modern. Karena dalam prosesnya menggunakan alat cetak digital dan pastinya lebih canggih. Cara kerja sablon ini dicetak ke kain secara langsung menggunakan mesin khusus. Maka dari itu, sablon DTG memiliki resolusi sablon yang tinggi, tajam dan pastinya bagus. 

Selain itu, hasil cetakan juga sangat awet. Sebab tinta sablon ini meresap sempurna ke dalam kain. Kekurangan sablon ini adalah mesin nya tidak bisa digunakan mencetak sablon dalam jumlah banyak sekaligus. Sebab mesin cepat panas dan hanya bisa digunakan untuk kain katun saja. Nah, jika tertarik untuk membuat kaos sablon menggunakan tinta sablon ini. Maka bisa meminta langsung pada konveksi sablon terdekat.

5. Sablon Kaos Discharge

Jika sablon DTG itu termasuk sablon modern, sedangkan untuk sablon discharge ini merupakan sablon manual atau tradisional. Prinsip dari sablon ini adalah tinta discharge mampu mengubah warna kain jadi warna yang diinginkan. Kelebihan dari sablon ini adalah sangat awet, tidak akan mudah retak dan tidak akan luntur. Sebab sablon menyatu sempurna dengan kain. 

Pengerjaan sablon ini relatif mudah dan hasil warna sablon juga terlihat alami. Untuk kekurangan dari sablon ini adalah tinta sablon tidak bisa diaplikasikan ke semua warna. Selain itu, warna desain sangat sulit untuk diatur dan bahkan tinta ini hanya cocok di kain katun saja. Tapi tenang, masih ada banyak jenis sablon lain yang bisa dipilih.

6. Sablon Kaos Plastisol

Sablon plastisol merupakan salah satu jenis sablon yang paling populer dan sudah berstandar internasional. Beberapa kaos distro dan juga kaos sejenis yang dijual di toko pakaian kemungkinan besar menggunakan sablon plastisol. Berbeda dengan sablon rubber, jenis sablon ini memiliki berbahan dasar minyak. 

Kelebihan dari sablon ini memiliki warna cerah dan tidak kusam, awet karena sablon menempel kuat pada kain dan aman dicuci dalam waktu lama. Dengan kelebihannya tersebut, maka tidak perlu ragu lagi memilih sablon plastisol ketika memesan kaos sablon di konveksi sablon terdekat.

Tips Merawat Sablon Kaos Agar Awet dan Tidak Mudah Rusak

Untuk bisa mendapatkan kaos sablon yang sesuai dengan keinginan sekarang sudah semakin mudah dengan adanya konveksi sablon terdekat. Ada banyak sekali keuntungan yang bisa didapatkan dengan memesan pakaian di pabrik konveksi. Apabila sudah memesan atau sedang ingin memesan, ketahui beberapa tips merawat sablon kaos yang akan dijelaskan di bawah ini.

1. Hindari Merendam Kaos Terlalu Lama

Meskipun konveksi sablon terdekat yang dipilih mengerjakan pesanan dengan baik dan hasilnya memuaskan. Namun supaya hasil sablon tetap awet ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Akan lebih baiknya untuk menghindari merendam kaos terlalu lama. Apabila hal ini dilakukan pada kaos sablon, maka kaos tersebut warnanya akan memudar begitu juga cetakan tintanya. 

2. Jangan Cuci Menggunakan Mesin Cuci

Semenjak hadirnya mesin cuci, kebanyakan ibu rumah tangga beralih dari cuci tangan menjadi cuci menggunakan mesin cuci. Padahal mencuci kaos sablon menggunakan mesin cuci dalam waktu lama akan membuat gambar pada kaos rusak maupun menghilang. Jadi jangan cuci kaos sablon tersebut menggunakan mesin cuci.

3. Cukup Kucek Perlahan Bagian Sablon Kaos

Selain itu, jangan menyikat kaos sablon saat mencuci. Semakin sering disikat maka gambar akan semakin hilang. Jadi bersihkan kaos sablon yang kotor tersebut cukup dengan mengucek perlahan saja. Dan usahakan hindari mengucek pada bagian sablon nya. Penting untuk lekas membersihkan noda pada kaos sehingga tidak menimbulkan bekas yang sulit untuk dihilangkan nantinya.

Demikian berbagai hal yang perlu dipertimbangkan ketika merawat kaos sablon. Apabila tertarik untuk membuat kaos sablon. Akan lebih baik untuk memesan di konveksi sablon terdekat yang berpengalaman dan terpercaya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *