Kaos sablon menjadi pakaian yang banyak diminati karena memiliki kesan unik dan menarik. Untuk pesan kaos sablon pun sudah semakin mudah karena sudah banyak tempat produksi yang bisa membuatnya. Namun tetap saja konsumen harus membuat pertimbangan-pertimbangan agar bisa mendapatkan hasil memuaskan.
Awalnya kaos hanya dikenakan oleh para tentara sebagai pakaian dalam untuk membuat lebih nyaman. Perkembangan zaman yang semakin maju membuat kaos diperkenalkan sebagai pakaian umum. Dimana setiap orang dari berbagai kalangan dan umur bisa mengenakan kaos ini untuk aktivitas sehari-hari.
Pertimbangkan Hal Ini Saat Memesan Kaos Sablon
Setiap konsumen yang melakukan pemesanan kaos sablon pastinya ingin mendapatkan hasil memuaskan. Akan tetapi untuk mendapatkannya bukan hal mudah, ada beberapa hal penting yang harus dipertimbangkan terlebih dahulu, di antaranya sebagai berikut.
1. Tujuan pemesanan
Untuk hal pertama yang harus dipastikan dengan baik oleh konsumen adalah mengenai tujuan pemesanan kaos itu sendiri. Seperti yang sudah diketahui bersama bahwa kaos ini bisa dijadikan media banyak hal. Contohnya media promosi, souvenir, seragam, dan masih banyak lainnya.
Dengan mengetahui tujuan pemesanan kaos sablon tersebut untuk apa. Tentunya konsumen jadi lebih mudah untuk mempertimbangkan beberapa hal lainnya. Dikarenakan ada banyak hal penting yang harus dipertimbangkan selain tujuan pemesanannya untuk apa.
2. Model
Berikutnya dari segi model kaos juga penting untuk dipertimbangkan sebelum pesan kaos sablon nantinya. Model kaos ini akan berpengaruh pada kenyamanan dan harga produksi nantinya. Untuk model kaos sendiri ada beberapa macam seperti raglan, oblong, polo, dan masih banyak lainnya.
Pemilihan model kaos ini tentunya juga harus disesuaikan dengan kebutuhan pemakaian. Contohnya kaos tersebut akan digunakan untuk media promosi, maka bisa memilih model o-neck saja. Namun jika dipakai untuk seragam panitia event, maka cocok menggunakan model polo.
3. Ukuran
Kemudian dari segi ukurannya pun juga harus dipertimbangkan dengan baik. Hal ini dikarenakan nantinya berpengaruh pada kenyamanan ketika dipakai. Ketika seseorang mengenakan kaos yang ukurannya kecil atau besar pastinya tidak akan nyaman. Oleh karena itulah konsumen harus bisa mempertimbnagkan dengan baik pemilihan ukurannya.
Biasanya tempat produksi menyediakan ukuran standar seperti S, M, L, dan XL. Namun jika konsumen ingin melakukan pemesanan kaos dengan ukuran lebih besar tetap akan dilayani. Hal ini berarti harga produksi bisa jadi akan sedikit lebih mahal. Sebab kaos dengan ukuran besar pastinya membutuhkan lebih banyak kain.
4. Bahan kain
Selanjutnya konsumen juga harus mempertimbangkan bahan kain yang dipilih ketika pesan kaos sablon nantinya. Terdapat beberapa jenis bahan kain yang bisa dipakai untuk produksi kaos sablon. Contohnya bahan kain katun combed, katun carded, katun bambu, dan masih banyak lainnya.
Tiap-tiap jenis bahan kain mempunyai kelebihan dan kekurangan masing-masing. Untuk itulah konsumen harus bisa mempertimbangkan dengan baik jenis bahan kain mana yang tepat. Apabila ingin mendapatkan kaos berkualitas maka harus dipilih bahan kain terbaik juga.
5. Desain
Mengenai desain yang akan dicetak pada permukaan kaos pun juga harus dipertimbangkan dengan baik. Konsumen bisa membuat desain sendiri atau meminta tempat produksi untuk membuatkannya. Apabila konsumen meminta dibuatkan maka harus menjelaskan apa yang harus ada dan tidak ada di dalam desain tersebut.
Selain itu konsumen juga harus mempertimbangkan dengan baik pemilihan jenis sablon yang akan dipakai. Untuk mencetak desain, terdapat beberapa jenis sablon yang bisa dipakai. Misalnya sablon rubber, plastisol, discharge, dan lainnya.
6. Jumlah pesanan
Lalu dari segi jumlah pesanan kaos juga harus dipertimbangkan dengan baik. Dikarenakan jumlah pesanan ini nantinya akan berpengaruh pada biaya produksi. Apabila konsumen memesan dalam jumlah banyak, tentu biaya produksinya akan jadi lebih mahal. Namun jika memesan dengan jumlah sedikit, maka biaya yang dikeluarkan juga sedikit.
Dalam hal ini konsumen tetap harus mempertimbangkan dengan baik kebutuhan pemakaian dengan jumlahnya. Jika kebutuhan kaos sablon memang banyak, tentunya tidak masalah jika memesan dalam jumlah banyak. Tetapi jika sebaliknya, usahakan untuk tetap menyesuaikan dengan kebutuhan.
Tips Memilih Tempat Pemesanan Kaos Sablon Terbaik
Selain beberapa poin di atas yang harus dipertimbangkan ketika pesan kaos sablon agar bisa mendapatkan hasil maksimal. Masih ada satu hal penting yang harus dipastikan, yakni pemilihan tempat produksinya. Bagi yang merasa kesulitan untuk memilih tempat produksi kaos sablon terbaik, bisa mengikuti beberapa tips berikut.
1. Buat daftar tempat produksi
Hal pertama yang bisa dilakukan adalah membuat daftar tempat produksinya terlebih dahulu. Nantinya konsumen bisa mencari dari lokasinya paling dekat ke jauh. Terlebih saat ini tempat produksi sudah menggunakan sosial media dan website untuk menjaring lebih banyak calon konsumen.
2. Cari tahu kredibilitas & reputasi
Konsumen juga harus mencari tahu bagaimana kredibilitas serta reputasi yang dimiliki oleh tempat produksi kaos sablon. Kedua hal ini sangat penting jika ingin mendapatkan kaos sablon yang benar-benar berkualitas serta sesuai keinginan.
Dalam hal ini konsumen bisa mencari tahu sudah berapa lama jam terbang yang dimiliki tempat pesan kaos sablon tersebut. Kemudian mencari tahu sudah berapa banyak portofolio yang dimilikinya. Semakin baik kredibilitas dan reputasi, tentunya akan membuat pemilihan tempat produksi jadi lebih mudah.
3. Perhatikan pelayanan
Jangan lupa untuk memperhatikan pelayanan yang diberikan oleh customer service tempat produksi. Akan lebih baik jika konsumen bisa memilih tempat produksi yang mampu memberikan pelayanan terbaik. Dengan begitu konsumen bisa jadi lebih nyaman selama melakukan konsultasi atau tanya jawab.
Customer service yang baik tentunya juga bisa membalas pesan atau mengangkat telepon dengan cepat. Lalu bisa menjelaskan dengan detail dan rinci mengenai jawaban dari setiap pertanyaan yang diajukan oleh konsumen.
4. Pertimbangkan biaya produksi
Lalu konsumen juga harus mempertimbangkan biaya pesan kaos sablon yang harus dikeluarkan. Setiap tempat produksi bisa memberikan penawaran harga yang berbeda-beda. Ada yang bisa memberikan penawaran harga produksi murah dan mahal.
Usahakan untuk memilih tempat produksi yang menawarkan biaya terjangkau. Dengan begitu konsumen tidak harus mengeluarkan anggaran dalam jumlah besar. Apabila tertarik dengan penawaran harga murah sebaiknya cari tahu dulu penyebabnya.
5. Pastikan kapasitas & waktu produksi
Selain itu konsumen juga harus mencari tahu kapasitas produksi dari tempat pembuatan kaos sablon. Akan lebih baik jika konsumen bisa memilih tempat produksi yang mempunyai kapasitas pembuatan besar, jadi nanti tidak harus pindah lokasi. Juga pastikan bahwa waktu produksinya bisa cepat dan tepat.
6. Pastinya ada garansi atau tidak
Terakhir adalah memastikan dengan baik apakah tempat produksi yang akan diajak kerja sama mempunyai garansi atau tidak. Keberadaan garansi ini sangat penting karena berpengaruh pada kenyamanan ketika melakukan kerja sama. Sebaiknya pilih tempat produksi yang mempunyai garansi sehingga jadi lebih aman.
Demikianlah pembahasan mengenai hal apa saja yang harus diperhatikan ketika pesan kaos sablon agar hasilnya sesuai keinginan. Serta beberapa tips yang bisa dipakai untuk mencari tempat pembuatan kaos sablon berpengalaman.